PGSD FIP UNESA Tunjukkan Semangat Juang di Pertandingan Bola Voli Antar Prodi FIP UNESA

Pgsd.fip.unesa – Dalam
rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)
Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar pertandingan voli antar program
studi yang dilaksanakan pada Selasa dan Rabu, 29-30 April 2025. Pertandingan
tersebut berlangsung meriah dan penuh semangat. Salah satu prodi yang mencuri
perhatian adalah Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), yang berhasil melaju
hingga babak semifinal.
PGSD resmi masuk semifinal setelah menumbangkan tim
PGPAUD dalam pertandingan yang berlangsung sengit. Namun, perjuangan PGSD harus
terhenti saat menghadapi tim kuat dari Bimbingan dan Konseling (BK), dengan
skor akhir 16–25. Meskipun kalah, semangat tim PGSD tidak luntur. Mereka
kembali bertanding untuk memperebutkan juara ketiga melawan Pendidikan Luar
Sekolah (PLS), namun harus mengakui keunggulan lawan dengan selisih skor tipis,
hanya terpaut 3 angka.
Yang menarik, tim voli PGSD diisi oleh gabungan
unik antara 3 mahasiswa dan 3 dosen. Kombinasi ini berhasil menciptakan suasana
pertandingan yang tidak hanya kompetitif, tetapi juga penuh tawa dan hiburan. Penonton
pun mengaku terhibur melihat kekompakan dan kelucuan dari tim PGSD yang bermain
dengan semangat dan gaya khas mereka.
Di balik semangat bertanding, hadir pula Tim PGSD
Pride, suporter loyal yang tampil totalitas mendukung para pemain. Dengan
yel-yel penuh energi dan atribut khas, mereka sukses menambah semangat para
pemain di lapangan.
Meski belum berhasil meraih gelar juara, PGSD
menunjukkan sikap sportivitas dan kebersamaan yang luar biasa. Mereka
menjadikan pertandingan ini sebagai ajang seru-seruan dan pelepas penat di
tengah padatnya tugas kuliah.
Pertandingan ini bukan hanya sekadar kompetisi,
tetapi juga menjadi simbol persatuan, semangat sportivitas, dan peringatan
bermakna dalam menyambut Hari Pendidikan Nasional.