Kamis, 20 Oktober 2022 – Program Studi Pendidikan Guru Sekolah
Dasar (PGSD) FIP UNESA melaksanakan Webinar Internasional bertema utama “Transforming
Education Through Indigenous Knowledge”. Webinar yang terselenggara secara maya melalui
platform zoom meeting ini mengundang 3 pembicara yang ciamik dan
berpengalaman di bidangnya. Di antaranya, Nell Taylor yang merupakan seorang
Manajer Komunitas dari Anthropologist Terra Rosa Consulting Australia, Donne Jone P. Sodusta, Ph. D. dari University of the Philippines Visaya, dan
Mangaratua Simanjorang, Ph. D. dari Universitas Negeri Medan.
Acara ini dibuka oleh wakil dekan bidang akademik yaitu Dr.
Wagino, M.Pd. dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Master of Ceremony,
Zeni Zakia Zamania. Setelah itu, acara diambil alih oleh Moderator yakni Bapak Ricky
Setiawan, S. Pd., Sd., M. Ed. yang memandu ketiga pemateri untuk langsung menyampaikan
materi yang telah disiapkan untuk dibahas lebih intens pada sesi tanya dan
jawab dengan partisipan yang hadir. Acara berlangsung dengan lancar dan penuh dengan pembahasan
menarik karena membahas langsung mengenai berbagai pandangan narasumber
mengenai bagaimana pendidikan dari sisi transformative dan kearifan lokal dari
tiga negara yakni Indonesia, Australia, dan Filipina berikut dengan kemungkinan
dan tantangan yang mungkin dihadapi. Penjelasan berlangsung interaktif dengan
peserta webinar karena banyaknya pertanyaan yang masuk pada saat sesi tanya
jawab berlangsung baik pertanyaan secara on mic maupun dari kolom chat. Kesuksesan
acara ini sekali lagi membuktikan bahwa pembahasan mengenai kearifan lokal dari
berbagai negara apabila diulik lebih lanjut dan disandingkan dengan kearifan
lokal Indonesia kemudian disaring intisari pengetahuannya memang sangat menarik
untuk dibahas. Dengan ini juga membuktikan bahwa Prodi PGSD FIP UNESA selalu
aktif dan up to date tentang informasi Pendidikan terkini yang menarik
untuk di bahas. Well done, PGSD FIP UNESA